gambar logo Menentukan Watak Tokoh Novel | UN Bahasa Indonesia | Pembahasan Soal UNAS SMA
Headlines News :
Home » , » Menentukan Watak Tokoh Novel | UN Bahasa Indonesia

Menentukan Watak Tokoh Novel | UN Bahasa Indonesia

Written By Unknown on Sunday 3 March 2013 | 18:18

Terdapat beberapa cara pengarang di dalam menggambarkan watak seorang tokoh:
a. pemberitahuan langsung oleh pengarang,
b. penceritaan melalui tokoh lain,
c. tingkah laku tokoh,
d. dialog tokoh itu sendiri,
e. jalan pikiran tokoh,
f. penampilan fisik tokoh, dan
g. lingkungan tokoh.

Contoh Soal Menentukan Watak Tokoh Novel
Bacalah dengan saksama kutipan novel berikut!
       A Kiong kembali merogoh sesuatu dari dalam koper dan segera menyerahkan kunir seukuran ibu jari. Tanpa banyak cingcong, Mahar memotong kunir dan dengan gerakan sangat cepat tak sempat kuhindari ia menggerus kunir itu di keningku, melukis tanda silang yang besar. Maka, terpampanglah di keningku huruf X berwarna kuning. Lalu, seperti telah sama-sama paham prosedur berikutnya, tanpa dikomando, A Kiong mengambil dahan-dahan beluntas dari dalam koper, melemparkannya kepada Mahar yang menyambutnya dengan tangkas dan langsung menampar-namparkan daun-daun itu ke sekujur tubuhku. Sementara Mahar mengibas-ngibaskan daun beluntas dengan beringas, A Kiong serta-merta menyembur-nyemburkan air ke seluruh tubuhku-termasuk wajah-melalui alat penyemprot bunga sehingga yang terjadi adalah sebuah kekacauan. ...
(Laskar Pelangi, Andrea Hirata)

Bahwa tokoh Mahar seorang yang gesit, tidak mengenal belas kasih, dan percaya pada hal-hal gaib dideskripsikan melalui ....
A. pikiran tokoh
B. tindakan tokoh
C. bentuk fisik tokoh
D. lingkungan tokoh
E. uraian langsung tokoh

Pembahasan
Tokoh Mahar yang gesit tampak dari tindakan atau perilaku tokoh, sebagaimana yang tergambar di dalam kalimat (2), (4), dan (5).
Jawaban: B
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Download Soal

 
Copyright © 2011. Pembahasan Soal UNAS SMA - All Rights Reserved
logo Pembahasan soal unas
Template Design by Creating Website Published by Mas Template